Wisuda STT HKBP: 154 Lulusan Program Sarjana dan Pascasarjana

 Wisuda STT HKBP: 154 Lulusan Program Sarjana dan Pascasarjana

Wisuda STT HKBP: 154 Lulusan Program Sarjana dan Pascasarjana

Sekolah Tinggi Teologia HKBP menggelar rangkaian wisuda bagi program sarjana dan pascasarjana, Jumat (18/10/2024).

STT HKBP hari ini menggelar wisuda untuk 115 lulusan program Sarjana Teologi (S1) dan 39 lulusan program Magister Teologi (S2) dalam sebuah Sidang Senat Terbuka yang dipimpin oleh Ketua STT HKBP, Pdt. Dr. Sukanto Limbong.

Wisuda Bagi Program Sarjana Dan Pascasarjana

Rangkaian acara dimulai pukul 07.00 WIB di Kantor STT HKBP dan dilanjutkan di Gereja HKBP Siantar Kota, Jalan Sangnaualuh No.6, Pematangsiantar.

Ephorus HKBP, Pdt. Dr. Robinson Butarbutar, turut hadir dalam acara ini bersama pimpinan lainnya, termasuk Ketua Rapat Pendeta HKBP, Pdt. Maulinus Siregar.

Acara di Gereja HKBP Siantar Kota

Wisuda ini merupakan momen penting bagi STT HKBP dalam mencetak lulusan yang siap melayani dan berkarya di tengah masyarakat sesuai dengan visi dan misi gereja.

Acara berlangsung khidmat dengan doa dan pengucapan syukur, menandai berakhirnya masa studi dan awal dari perjalanan baru bagi para lulusan, utamanya bagi mereka yang akan memasuki pelayanan sebagai pendeta HKBP.

Tampak hadir dalam wisuda orang tua dan keluarga wisudawan/i, undangan dari berbagai pihak, pelayan penuh waktu, pemerintah, dan civitas akademika STT HKBP Pematang Siantar.

Foto Bersama

Related post